Technology

CMS sebagai Alat Bantu Pengelolaan Materi Pembelajaran TIK

[Karya Tulis pada saat masih mengajar di SMAN 4 Surakarta, 2007]

Abstraksi

Informasi mengenai materi pembelajaran Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) kini banyak tersebar baik di internet, media massa, maupun berupa bahan pustaka. Berbagai sarana tersedia untuk mengakses informasi ini sehingga setiap individu memiliki kesempatan yang seimbang. Hal ini menuntut guru mata pelajaran TIK untuk membuat solusi pengelolaan informasi.

Tujuan pengelolaan ini adalah agar siswa sebagai peserta didik bisa mendapatkan informasi sesuai dengan kebutuhan mereka di bangku sekolah. Guru bisa memilih dan memilah informasi sehingga sesuai dengan kurikulum yang berlaku sekarang yaitu Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Karena sifat KTSP yang bisa dikembangkan oleh sekolah sebagai satuan pendidikan, maka sekolah bisa menambahkan beberapa materi pembelajaran yang dirasa perlu. Dengan latar belakang di atas, diperlukan sebuah sistem pengelola informasi yang fleksibel, yaitu Content Management System (CMS).

Dengan menggunakan CMS, guru tidak berdiri sendiri sebagai pengelola informasi. Ia bisa bekerja sama dengan guru TIK satuan pendidikan lain, guru mata pelajaran selain TIK, bahkan dengan siswa. Hal ini dimungkinkan karena CMS adalah sebuah sistem manajemen web terbuka yang bisa dikelola oleh orang banyak. Dengan dikelola oleh komunitas pendidikan, diharapkan informasi yang tersampaikan bisa komprehensif, mudah dimengerti dan tepat sasaran.